Selasa, 04 Desember 2012

Mewaspadai Jasa Kontraktor Rumah yang Tidak Professional


Jasa Kontraktor Rumah
Jasa Kontraktor Rumah
Jasa Kontraktor Rumah | Setelah membahas mengenai jasa kontraktor rumah yang professional dalam blog ini kami akan coba mengupas juga perlunya anda sebagai calon klien mewaspai beberapa trik perusahaan kontraktor yang ingin berlaku jahat ketika mereka menerima pekerjaan yang anda berikan. Tanpa kita sadari kita akan terpancing dengan kata kata manis perusahaan kontraktor tersebut. Setelah kita sadar baru mengetahui bahwa apa yang mereka janjikan tidak sesuai dengan kenyataan atau bahkan ada beberapa kontraktor yang jahat akan meninggalkan proyek begitu saja walaupun pekerjaan belum selesai atau biasa disebut dengan wanprestasi dalam istilah hukum yang ada di Indonesia.

Seperti apa alasan atau ciri ciri yang biasa dipakai oleh jasa kontraktor rumah yang tidak professional dalam mengelabui pihak pemilik rumah. Yang pertama patut di waspadai adalah ketika ada perusahaan jasa kontraktor yang memberikan penawaran harga yang rendah di bandingkan dengan perusahaan yang lain. Mengapa demikian karena bisa jadi mereka hanya memancing agar klien mau menggunakan jasa mereka terlebih dahulu tetapi pada akhirnya mereka akan berusaha meminta uang lebih untuk dapat menyelesaikan pekerjaan yang menjadi tanggung jawab mereka. Bukan berarti yang menawar kan jasa kontraktor murah itu tidak professional yang patut di waspadai adalah ketika harga yang ditawarkan terlalu murah dengan menggunakan  alasan mengenai penggunaan bahan baku yang mereka pakai.

Banyak cara yang digunakan oleh para jasa kontraktor rumah yang nakal dalam rangka menarik klien untuk menggunakan jasa mereka selain dengan harga yang murah yang perlu di perhatikan adalah ketika mereka lebih banyak bicara dan memakai banyak alasan ketika kita meminta kontrak kerja. Biasa nya mereka tidak berani atau bahkan menghindari penggunaan kontrak kerja dalam mengerjakan sebuah proyek pembangunan. Nah disini lah letak kebijaksanaan kita sebagai pemilik rumah ketika kita memutuskan menggunakan jasa kontraktor dalam membangun rumah. Anda sebaiknya meminta pihak perusahaan kontraktor untuk membuat sebuah kontrak kerja yang di dalamnya terdapat penjelasan mengenai hak dan kewajiban yang harus di laksanakan oleh kedua belah pihak. Jadi tidak perlu takut dan khawatir yang perlu dilakukan adalah waspada terhadap penawaran yang terlalu murah. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar